Manfaat Jogging Sore: Olahraga Murah Tingkatkan Kualitas Tidur. Apabila tidak bisa jogging di pagi hari karena jarang ada waktu luang, jogging sore bisa jadi alternatifnya. Olahraga jogging sore untuk tubuh ada banyak, salah satunya adalah dapat melepaskan stress yang berdampak pada meningkatnya kualitas tidur.
Manfaat Jogging Sore Tingkatkan Kualitas Tidur
Manfaat Jogging Sore: Olahraga Murah Tingkatkan Kualitas Tidur. Jogging atau lari kecil seringkali menjadi pilihan untuk orang yang ingin diet.Genre olahraga ini memiliki manfaat utama untuk menjaga kesehatan terhadap jantung. Pemilihan waktu melakukannya dapat mempengaruhi kualitas terhadap tubuh.
Sore hari menjadi waktu tepat untuk melakukan olahraga kardio ini. Sebab, performa tubuh untuk melakukan aktivitas lebih optimal dan maksimal. Apabila tubuh lebih siap untuk berolahraga, maka tubuh bisa mendapatkan manfaat lebih maksimal. Lalu apa saja manfaat jogging sore?
Menghempas Emosi Negatif
Saat merasakan sedih atau stress, olahraga ini dapat membantu mengurangi emosi negatif. Sebab, puncak suhu tertinggi tubuh ada di sore hari, lari dapat membantu menaikkan inti tubuh. Kenaikan temperatur dapat membuat batang otak menjadi lebih hangat.
Efek terhadap tubuh seperti merasa lebih rileks dan mengurangi ketegangan. Hormon endorfin, dopamin, serotonin, dan norepinefrin akan meningkat. Perasaan dan emosi negatif dapat menurun, serta suasana hati bisa lebih positif.
Bantu Tidur Lebih Nyenyak
Orang yang berolahraga ringan sebelum tidur bisa mendapatkan kualitas tidur lebih baik. Oleh karena itu, tubuh sangat lelah setelah berolahraga, dapat menjadikan tidur di malam hari menjadi lebih nyenyak.
Manfaat jogging sore bila dilakukan secara teratur dapat membuat pikiran lebih rileks. Sehingga, tubuh terhindar dari risiko insomnia, merasa lebih tenang, dan lelap di sepanjang malam.
Mengendalikan Kadar Gula Darah
Dalam sebuah penelitian terbitan Diabetologia di tahun 2018 mengungkapkan bahwa olahraga sore dapat memberikan manfaat untuk penderita diabetes. Berkat olahraga, kita dapat membantu mengontrol gula darah ketimbang dengan olahraga pagi.
Dalam permasalahanini, ketika penyakit gula darah pasien diabetes tipe 2 dapat sembuh seiring dengan meningkatnya metabolisme tubuh di sore hari. Sebab, tubuh menjadi lebih sensitif terhadap insulin. Hal ini yang membuat hormon memproses gula darah menjadi energi. Toleran glukosa dapat meningkat dan tubuh dapat membuang kelebihan gula lebih baik.
Mengasah Sistem Pernapasan menjadi Lebih Baik
Dengan melakukan secara rutin pada jogging setiap sore akan membantu dalam pendorongan darah dengan intensitas tinggi dari dan ke seluruh tubuh. Tidak hanya itu saja, melakukan olahraga ini secara rutin dapat meningkatkan dan memaksimalkan kinerja paru-paru. Dengan melakukannya secara rutin dapat membuat yang melakukannya menjadi lebih terbiasa.
Membakar Kalori sebagai Pilihan Diet
Sebagian orang makan dengan porsi lebih banyak di siang hari, terlebih tidak sarapan. Hal ini dapat menghasilkan banyak kalori dan akan terjadi penumpukan lemak. Risiko obesitas tidak dapat dihindari dan opsi jogging sore ini adalah tepat.
Bagi yang ingin membakar kalori dan sebagai opsi diet, manfaat jogging sore sangat baik untuk tubuh. Selain itu, olahraga ini dapat mengurangi risiko obesitas dan menjaga kesehatan jantung.
Performa Olahraga menjadi Lebih Optimal
Jogging di sore hari dapat memberikan efek serupa seperti pemanasan olahraga. Hal ini dapat berefek pada otot-otot tubuh lebih mudah berkontraksi. Saat lari kecil tubuh tidak akan kaku dan menyebabkan cedera.
Tubuh akan lebih optimal dalam bergerak saat jogging di sore hari. Hal tersebut akan berdampak terhadap performa olahraga yang meningkat. Sehingga, manfaat dari olahraga lebih maksimal, terlebih saat melakukan jogging pada pukul 2-6 sore hari.
Membantu Pembentukan Otot
Apabila sedang melakukan program bulking atau pembentukan otot, manfaat jogging sore hari ini sangat cocok. Oleh karena itu, pada waktu sore hari akan terjadi fluktuasi kadar hormon dan suhu inti tubuh. Kinerja otot akan berada di posisi puncaknya pada sore hari. Apabila dilakukan secara rutin, pembentukan otot menjadi lebih efektif.
Meningkatkan Fungsi Kognitif
Manfaat yang selanjutnya adalah dapat melancarkan sirkulasi darah di sebagian saraf pada otak. Saraf ini memiliki fungsi untuk mengatur kecerdasan manusia. Kemudian, dalam kegiatan ini dapat menciptakan volume otak bagian abu-abu.
Pada bagian ini memiliki fungsi untuk memproses informasi di dalam otak. Apabila lebih rajin melakukan jogging sore, setidaknya 30-60 menit setiap hari dapat berpengaruh pada bagian tersebut. Terutama pada ukuran bagian otak yang berkaitan dengan ingatan, yakni hipokampus dapat bekerja maksimal.
Alhasil, manfaat jogging sore adalah dapat meningkatkan kecerdasan atau fungsi kognitif manusia secara umum. Olahraga ini juga dapat membantu mengurangi risiko demensia pada lansia.
Melatih Ketahanan Tubuh
Olahraga ini dapat membantu melatih ketahanan tubuh terhadap serangan penyakit. Sebab, melakukan aktivitas lari secara rutin dapat meningkatkan produksi limfosit serta mikrofag. Kedua hal ini dapat melawan infeksi bakteri dan virus yang ada di dalam tubuh.
Orang yang lebih sering melakukan jogging relatif lebih cepat sembuh saat terkena penyakit. Hasil dari beberapa studi menjelaskan bahwa olahraga ini dapat mencegah terjadinya penyakit, seperti diabetes atau infeksi saluran napas.
Jam Biologis Tubuh Menjadi Lebih Aktif
Apabila lari dapat meningkatkan metabolisme tubuh, lari sore dapat membuat ritme sirkadian atau jam biologis tubuh menjadi lebih aktif. Ritme ini ada kaitannya dengan proses alami tubuh, misalnya saja seperti makan, tidur dan beraktivitas fisik. Peran cahaya matahari yang hangat di sore hari dapat membantu melancarkan ritme sirkadian.
Lari sore dapat meningkatkan massa otot dan sensitivitas insulin. Olahraga sore dapat meningkatkan kekuatan otot dan sensitivitas insulin. Aktivitas kardio ini dapat membantu membakar lemak dengan lebih cepat. Begitu banyak manfaat lari sore yang bisa anda dapatkan, utamakan terlebih dahulu untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu. Lakukan secara bertahap, dari ringan hingga intensitasnya tinggi.
More Stories
5 Tips Cara Diet Rendah Karbohidrat Aman dan Mudah
5 Tips Cara Diet Rendah Karbohidrat Aman dan Mudah - Diet merupakan pola makan yang secara khusus direncanakan untuk mencapai...